Skip ke Konten

Kreasi Mohler - Roti Landak Hijau isi Coklat

ala @ummohanifcooking

ROTI PANDAN ISI COKLAT ala @ummuhanifcooking 

Tanggal tua tapi bocil minta cemilan? Tenang—resep ini simple, bahannya sedikit, dan hasilnya empuk wangi pandan! Lebih spesial lagi karena pakai pasta Mohler yang warnanya cantik & aromanya keluar banget 


Bahan:

• 25 sdm tepung terigu
• 3 sdm gula pasir
• 1 sdt ragi instan
• 1 butir telur
Pasta Pandan Mohler
• Air secukupnya
• 1 sdm margarin
Isian: Coklat leleh / meses / filling coklat sesuai selera

Cara Singkat:

  1. Campur tepung, gula, ragi, telur, dan sedikit air.
  2. Tambahkan Pasta Pandan Mohler, uleni sampai setengah kalis.
  3. Masukkan margarin, uleni hingga kalis lembut.
  4. Diamkan adonan hingga mengembang 2x lipat.
  5. Bentuk bulat, isi coklat, lalu tata di loyang.
  6. Proofing sebentar, lalu panggang/kukus hingga matang.
  7. Sajikan hangat—harum pandannya juara!


Chef Apin approve — lembut, wangi, dan anti ribet! 👨‍🍳💚✨

Kreasi Mohler - Donat Klepon